1. Blogger itu Elegan


Seorang blogger itu pasti adalah seseorang yang elegan. Kenapa nggak? Ya iyalah di dunia maya mereka akan terlihat adem ayem aja. Mereka punya gaya uring-uringan yang khas. kalo mereka uring-uringan, mereka akan meng-uring-uringkan sesuatu yang tidak mainstream yaitu  :

“Duh, traffic turun. Kenapa ini bisa terjadi Tuhaaan?”
“Begitu banyak spammer bertebaran di muka bumi.”
“BBM aja naik masa Dollar turun. Dimana letak keadilan?”

Mereka lebih suka mencurahkan apapun di blog pribadi mereka. Sehingga rentan sekali untuk terlihat elegan. hahahaha


2. Pas Banget Dijadiin Sasaran Empuk Para Secret Admire

Kalo kamu mau jadi seorang secret admire. Maka jadilah seorang secret admire yang handal. Seorang secret admire baru bisa dikatakan handal, jika kamu bisa selalu stalking apapun tentang cowo atau cewe yang kamu suka tanpa mereka tau perasaan kamu yang sebenarnya.

Yang lebih keren, kamu gak usah stalking facebook atau twitter mereka. Cukup Kamu stalking blog mereka aja. Karena zaman sekarang, kalo kamu stalking facebook atau twitter cowo/cewe yang kamu suka. Pasti bakalan ketahuan! Kenapa? Kali ini Widya ga akan nyuruh kamu tanyakan pada rumput yang bergoyang.

Cuma mau ngasih tau aja, kalo kamu pengen tau siapa aja yang suka stalking facebook kamu. Kamu Cuma tinggal ketik di kotak search facebook “My Top Fans” disitu pasti bakalan ketauan siapa aja yang suka stalking facebook kamu. 

Dan kalo kamu pengen tau siapa aja yang suka stalking twitter kamu. Alangkah baiknya segera menuju tweepsect.com. disitu kamu juga bisa tau tentang sesuatu yang sebelumnya ga pernah kamu tau yaitu penggemar kamu. So, stalking blog jauh lebih ampuh dari yang kamu bayangkan. Penasaran? Coba deh..

3. Peduli sama Blog

Mereka tidak bermaksud mencampakkan kamu dengan blog mereka. Mereka hanya punya jadwal kapan harus meng-update postingan di blog mereka. Itu artinya, mereka orang disiplin yang ga punya waktu buat selingkuh karena alasan blogging. yang terpenting yang harus diinget. Blog aja diperhatiin apalagi kamu. iya, kamuuu #eaaa


4. Ga Gaptek
Ini udah jelas banget ya, rasanya ga perlu makin diperjelas lagi. setiap blogger sangat jarang yang jadi gaptek. Karena dunia maya bagi mereka bukan sesuatu yang asing lagi.

5. Famous alias Populer
Nama kamu bisa berkesempatan nampang di blog mereka. Karena kamu menjadi “sesuatu” di hati mereka yang perlu diabadikan dengan tulisan. Setali tiga uang, hal ini bisa menghantarkan kamu ke depan pintu gerbang kepopuleran. *lebay* Selain terkenal di jagat dunia maya, kamu juga bisa terkenal di dunia nyata loh. 
Intinya, Ga ada salahnya jatuh cinta sama seorang blogger. yang salah itu adalah ketika kamu jatuh cinta pada orang yang salah. so, gebet blogger pilihan kamu sekarang juga. Ini cuma pendapat Widya aja sih.. :v please jangan di demo ya. aku cuma manusia biasa :v
5 Alasan Enaknya Jatuh Cinta sama Seorang Blogger
Perhatikan! ini bukan lagi nugas, tapi lagi stalking penggemar :v