Mungkin diantara kamu ada yang bernasib naas ketika harus duduk di bangku paling depan pas UN. kamu ngerasa ingin berontak dan mengekspresikan diri kamu sepuasnya ketika menatap nanar kertas ujian.
Dan ketika posisi bangku kamu berada di depan, secara langsung apa yang kamu lakukan akan terlihat sangat kontras dan rawan akan pertanyaan dari pengawas. kamu galau? kamu risau? Aku Bilang kamu ga usah gitu. kamu cukup baca 5 Tips Terhindar dari Pertanyaan Pengawas Ujian ala Widya yang satu ini.
1. Pake Name Tag
 
Selain syarat keikutsertaan Ujian, name tag ini berfungsi agar pengawas ga perlu repot-repot Tanya nama kamu lagi. tapi inget ya, gunakan name tag milikmu. bukan milik mantan, gebetan apalagi pengawas. Kemudian Pastikan saja bahwa yang kamu tulis di name tag mu adalah nama lengkapmu. Bukan tulisan “Space Available” #IfYouKnowWhatIMean karena kamu mau ujian gais.. bukan jadi penyedia jasa pengiklanan.
Contoh Name Tag Absurd
Jangan Sampe Pake Name Tag yang Tulisannya Kayak Gini!
2. Pensil 2B
 
Ketika mengisi lembar ujian, diharapkan kamu menggunakan pensil 2B. pilihlah pensil 2B yang asli. jangan yang palsu, karena segala yang palsu biasanya selalu mengecewakan termasuk cinta palsu. sekali lagi, ini serius loh yang dipilih dan digunakan saat ujian harus pensil 2B bukan pensil warna ya apalagi crayon.
3. Jangan Tidur
 
Saat mengerjakan kertas ujian, kamu harus mengerjakannya dengan mata terbuka. karena jika kamu mengerjakannya saat mata tertutup, kamu dikira sedang debus. alasan lain kenapa kamu juga ga boleh tidur saat ujian adalah supaya pengawas ga bilang “Kalo Mau tidur di rumah aja.” kata-kata ini simple tapi jleb.
4. Duduk Manis
 
Jangan sekali-kali kamu mengangkat satu kaki kamu diatas kursi ataupun diatas meja. kamu bukan sedang di warteg dan bukan juga sedang berada di warteg berkelas. Karena lebih tepatnya kamu sedang berada di dalam kelas.
5. Jangan Sering Jatuhkan Barang
 
Hal klasik dari zaman ketika nenek moyang masih berburu dan meramu. tentu kamu merasa tegang dalam mengerjakan soal ujian, tanpa sengaja kamu menjatuhkan barang kamu diatas meja. Bahkan bila sudah tegang kelewat akut, kamu bisa menjatuhkan meja itu sendiri. meski ga sengaja, ini ga boleh sering terjadi loh. nanti dikira kamu mencoba mencari alibi buat nyontek.
Demikian 5 Tips Terhindar dari Pertanyaan Pengawas Ujian yang bisa Widya Kasih buat kamu-kamu para pejuang Ujian. semoga dengan ini kamu gak galau lagi. Semangat ya!