Ada yang hobi maka seafood? Ayooo acungkan tangannya. Kalo gitu, kita sama dong ya. Kebetulan atau memang sudah tertakdirkan. Jadi ceritanya saya adalah manusia yang dapat dikategorikan sebagai makhluk pecinta seafood. Sejak kecil, sangat akrab dengan yang namanya pantai. Selain itu, hobi banget yang namanya makan ikan. Walau sempet waktu kecil sekitar umur 5 tahunan itu widya terpaksa harus menahan rasa sakit karena duri ikan nyangkut di tenggorokan kurang lebih tiga hari. Dan baru berhasil gak nyangkut lagi setelah makan pisang.
Namun dibalik itu semua, intinya pada postingan kali ini widya ingin memberikan rekomendasi tempat makan seafood murah di Bandung yang pastinya harga nya enak dan porsinya banyak. Hahahaha ini sih tempat makan idaman semua kalangan.
Yap, tempat makan seafood enak dan murah tersebut berlokasi di daerah kampus ITB ( Institut Teknologi Bandung ) Pada malam hari, tempat makan ini cukup ramai dikunjungi kebanyakan berasal dari kalangan mahasiswa dan mahasiswi.
Keistimewaan tempat ini, meski berada di lokasi tak jauh dari tempat makan Warung Pasta. Tetap suasananya cukup syahdu karena banyaknya rimbun pohon di lingkungan ITB. Untuk sampai ke Sari Laut Seafood, kamu dapat dengan mudah berjalan lurus di Jalan Dago. Acuannya, adalah ketika kamu hendak pergi ke Dago dan menemukan Rumah Sakit Borromeus. Kamu pasti akan menemukan belokan ke kiri di seberang rumah sakit tersebut dan langsung saja belok kiri ya. Kurang lebih 200 meter dari jalan raya. Kamu akan segera sampai di Sari Laut Seafood. Tujuan ada di sebelah kiri.
Sangat mudah bukan? Yap, tentu saja. Terhidang banyak sekali menu seafood yang dapat kamu cicipi disana. Namun, menu andalan widya sih Cumi Saus Tiramnya. Mantap banget. Hanya dibandrol dengan harga 12000 saja, kamu akan mendapatkan saus tiram yang banyak plus nasi putih hangat. Porsinya cukup banyak dan pastinya menggugah selera.
Tempat Makan Seafood Enak di Bandung
Cumi Saus Tiram + Nasi
Tempat Makan Seafood Murah di Bandung
Daftar Menu dan Harga di Sari Laut Seafood
Dari segi rasanya sendiri cukup gurih dan tidak pedas. Sangat cocok buat widya yang tidak boleh makan – makanan yang terlalu pedas hihihi Kemudian Cumi saus tiram yang disajikan juga tidak berbau amis. Sehingga akan semakin meningkatkan semangat makan. Saat berada disana, kamu akan disuguhi pemandangan 2 laki – laki yang sedang memasak seafood di wajan yang cukup besar. Oh iya, kamu tidak perlu khawatir dengan kebersihan dari Sari Laut Seafood. Tempat makannya cukup bersih dan menyenangkan. Selamat Mencicipi!