Asuransi jiwa merupakan asuransi yang memiliki tujuan untuk menanggung orang terhadap kerugian finansial yang tak terduga. Asuransi jiwa juga bisa dimaksudkan dengan suatu kontrak perjanjian antara pemegang polis dengan perusahaan asuransi.
Dimana dalam kontrak perjanjian tersebut pihak Asuransi berjanji untuk membayarkan uang dengan nominal yang disesuaikan jika terjadi resiko kematian terhadap pihak pemegang polis atau asuransi. Dengan mengasuransikan jiwa, setidaknya memberikan jaminan jika terjadi resiko yang tidak diinginkan. Karena manfaat asuransi jiwa bagi masyarakat ini memberikan jaminan pembayaran jika terjadi hal yang tidak terduga.
Mengenal Lebih Jauh Tentang Manfaat Asuransi Jiwa
Source : Google.com
Adapun Manfaat Asuransi jiwa bagi masyarakat ini diantaranya untuk meminimalisasi terhadap resiko yang tidak terduga. Misalnya anda mengalami kecelakaan, ataupun resiko yang lebih dari itu. Manfaat dari asuransi jiwa lainnya, yaitu:
1.   Memudahkan perencanaan untuk masa depan keluarga anda. Karena resiko bisa terjadi dan menimpa kapan saja dan pada siapa saja. Dengan asuransi jiwa, membantu meringankan beban dengan uang pertanggungan jika sesuatu terjadi pada keluarga atau anda sendiri. Selain itu, uang pertanggungan bisa mengurangi beban untuk keluarga yang ditinggalkan jika misalnya terjadi kematian.
2.   Manfaat dari asuransi jiwa selanjutnya yaitu, uang pertanggungan bisa menjadi jaminan untuk masa depan anak. Misalnya untuk biaya pendidikannya nanti. Bagi anda keluarga yang baru menikah atau baru mempunyai seorang anak, alangkah baiknya jika anda mengambil asuransi jiwa jika anda sebagai pencari nafkah utama keluarga.
Dalam hal ini anda harus benar-benar mampu membaca atau memperhitungkan biaya yang harus dikeluarkan untuk masa depan anak anda nantinya. Karena kita tak pernah tahu apa yang akan terjadi atau resiko yang akan menimpa kita.
3.   Selain itu, manfaat dari asuransi jiwa ini juga bisa digunakan untuk melindungi atau mengurangi beban keluarga. Misalnya jika pencari nafkah utama dalam keluarga anda meninggal, dan mungkin masih mempunyai hutang, uang pertanggungan bisa membantu mengurangi beban bagi keluarga yang ditinggalkannya. Dengan asuransi jiwa, kita ataupun keluarga bisa berjaga-jaga dari kejadian atau hal-hal yang tak pernah kita duga.