Widyaherma.com – Memasuki awal tahun 2017, kebutuhan akan tablet pun kian meningkat. Kita tentu ingin memiliki tablet dengan spesifikasi canggih dan harga terjangkau. Salah satu yang paling istimewa dan siap menjadi andalan kita adalah Samsung Galaxy Tab A.
Mungkin kita belum terlalu familiar dengan tablet besutan Samsung yang satu ini. Namun kita tak perlu khawatir. Sebab review berikut ini akan menjadi referensi bagi kita. Yuk simak dulu informasi berikut ini!
Desain Menarik dan Layar Besar
Desain futuristik tablet 4G LTE yang satu ini memang istimewa. Layar berukuran 10,1 inch membuat kita bisa beraktivitas mobile secara leluasa. Selain itu, Samsung Galaxy Tab A juga dilengkapi dengan S-pen. Resolusi layar 1200 x 1920 pixels membuat kualitas gambar pada tablet ini menjadi semakin unggul.
Prosesor dan Kapasitas Memori Internal
Prosesor Octa-Core 1,6 GHz membuat tablet canggih yang satu ini bisa menjalankan berbagai aplikasi mobile secara lancar. Bermain game, menonton video, atau mengakses aplikasi lain akan semakin mudah dengan dukungan RAM sebesar 3GB. Kita juga leluasa mengunduh dan mengakses aplikasi karena Samsung Galaxy Tab A dilengkapi memori internal sebesar 16 GB. Kita tak akan kekurangan kapasitas penyimpanan dengan tambahan slot memori eksternal hingga 200 GB.
Sistem Konektivitas yang Lengkap
Tablet 4G LTE murah Samsung Galaxy Tab A tentunya telah mendukung jaringan internet 4G LTE yang membuat performa akses internet pada tablet ini jadi semakin memuaskan. Selain konektivitas wifi, ada pula fitur bluetooth port micro USB 2.0, dan navigasi GPS. Proses transfer berbagai file jadi semakin praktis dan cepat dengan beragam pilihan mode konektivitas.
Kualitas Kamera dan Kapasitas Baterai
Mengabadikan momen-momen berharga melalui jepretan foto pasti membutuhkan kamera berkualitas. Itulah sebabnya tablet Samsung Galaxy Tab A juga dilengkapi dengan kamera utama beresolusi 8MP dan kamera depan 2MP. Semua kecanggihan fitur tablet ini didukung oleh baterai berkapasitas 7.300 mAh. Tak perlu khawatir kalau tablet akan lekas low bat ketika digunakan.
Baca : Oppo F1 Plus, Smartphone Canggih Untuk Para Pecinta Selfie
Usai menyimak ulasan tentang Samsung Galaxy Tab A, kita pasti semakin yakin untuk memilikinya. Karena tablet istimewa ini siap melengkapi aktivitas mobile kita setiap hari. Yuk pilih Samsung Galaxy Tab A untuk produktivitas yang lebih baik.