Semua Hal Penting yang Perlu Kamu Tahu Mengenai Financial Technology (Fintech) – Bila berkaca ke masa lalu, dimana transaksi jual beli hanya dilakukan dengan system barter. Tentunya, kita harus banyak-banyak bersyukur karena hari ini sudah banyak perubahan yang terjadi. Terlebih, semua perubahan tersebut terjadi, semenjak perkembangan financial technology semakin mumpuni.

Contoh lainnya juga bisa kita lihat saat melakukan Pinjaman Online, tidak perlu lagi yang Namanya menanti dari hari ke hari agar dana bisa segera cair. Karena saat ini sudah banyak penyedia pinjaman online yang memberikan kemudahan dalam melakukan pinjaman. Dan itu bisa dilakukan secara online, tanpa harus bertatap muka secara langsung, lho!

 

ciri ciri fintech abal abal

 

Eitsss… tunggu dulu.. sebelum melakukan pinjaman online, ada baiknya kamu mengetahui lebih lanjut mengenai ciri-ciri fintech abal-abal.

  • Tidak terdaftar di OJK (Otoritas Jasa Keuangan) itu artinya fintech tersebut belum teregistrasi dengan baik di mata hukum. Namun, kamu ga perlu khawatir, ada rekomendasi fintech terpercaya yang bisa kamu jadikan solusi yaitu Modal Antara
  • Melakukan penagihan dengan cara yang tidak etis, semacam dengan cara mempermalukan si peminjam, menyebarkan data diri si peminjam ke ranah public dsb
  • Fintech tersebut menggunakan syarat berupa klik Yes untuk mengakses data yang ada di smartphone tersebut. Apabila si peminjam tidak berkenan, maka ia tak akan bisa menggunakan atau mengajukan pinjaman di aplikasi tersebut.
  • Memiliki bunga yang terbilang tinggi, saking tingginya… sampai-sampai merepotkan si peminjam dalam mengembalikan dana
  • Memberikan kemudahan yang keterlaluan, sehingga si peminjam bisa leluasa meminjam uang disana. Misalnya waktu pencairan dana yang super kilat, bahkan hanya kurang dari 5 menit.

 

cara meminjam uang secara online

 

Nah, alangkah baiknya bila teman-teman melakukan peminjaman di fintech yang terpercaya untuk mengantisipasi hal buruk yang bisa saja terjadi. Dan pastikan, bijaklah sebelum meminjam.. jangan sampe besar pasak daripada tiang, karena tentunya hal itu akan menjadi masalah untukmu.

Tips meminjam uang secara online dengan aman

  • Pilih fintech yang terpercaya dan sudah terdaftar di OJK
  • Sesuaikan pinjaman dengan kemampuan untuk membayar
  • Gunakan strategi keuangan yang baik agar tidak telat dalam membayar
  • Jangan meminjam uang hanya untuk keperluan yang sifatnya konsumtif
  • Usahakan catat jatuh tempo pinjaman agar tidak menimbulkan masalah
  • Jangan gali lubang tutup lubang, meminjam di satu fintech lalu membayarnya dengan meminjam uang di fintech lainnya
  • Jangan memasukan nomor kerabat atau teman sebelum mendapatkan izin, untuk dijadikan sebagai nomor kontak darurat saat melakukan peminjaman online

 

cara melakukan pinjaman online

 

Baca: Butuh Pinjaman Dana Untuk Modal Usaha? Fintech Peer to Peer Lending Bisa Jadi Solusi

Semoga ulasan ini bisa bermanfaat ya teman, kalau sekiranya kamu membutuhkan informasi terkini lainnya, khususnya yang berkaitan dengan financial technology. Silahkan kunjungi laman website Fintektok yang siap memberikan informasi terkait financial technology yang up-to-date.