Cara Menidurkan Bayi yang Rewel dan Susah Tidur – Salah satu moment yang cukup melelahkan saat menjadi orang tua  baru saat itu, adalah ketika menyadari bahwa Dzikra belum memiliki pola tidur yang tetap. Sekalipun Lelah, cape dan ngantuk, sebagai ibu tentunya saya masih bisa maklum. Karena saya sadar  bahwa Dzikra juga membutuhkan proses adaptasi kala itu.

Dan ketika sekarang Dzikra sudah berusia 20 bulan, lalu mengalami yang namanya rewel dan susah tidur. Tentunya sebagai ibu, saya tidak bisa memberikan pemakluman yang sama seperti ketika dzikra masih newborn. Justru jatuhnya malah khawatir, pasti ada sesuatu hal yang ga bikin nyaman atau yang memang sedang dikeluhkan..

cara menidurkan bayi tanpa harus digendong

Penyebab Bayi Susah Tidur dan Rewel

Nah, mama yang lagi baca blog ini, jika si kecil mengalami rewel dan susah tidur harus waspada ya, siapa tahu ada sesuatu hal yang bikin dia ga nyaman, secara garis besar sih menurut pengalaman saya, ada beberapa penyebab bayi susah tidur, diantaranya:

  • Bayi merasa lapar

Kalau penyebab yang satu ini, tentunya gampang banget solusinya ya ma, cukup dengan menyusui si kecil saja. Pastikan berikan ASI yang cukup, agar ia kenyang dan bisa terlelap lebih lama, bahkan sampe pagi. Btw hingga saat ini pun, sekalipun Dzikra sudah berusia 20 bulan saat menuliskan tulisan ini, sesekali pasti aja ada moment dimana dia lapar pas dini hari dan ingin menyusu.

  • Bayi merasa tidak enak badan

Kalau inget pengalaman yang satu ini, saya jadi merasa bersalah. Jadi, pernah ada moment dimana Dzikra itu rewel sekali, susaah banget tidur. Dan kala itu, saya yang memang lagi ngantuk-ngantuknya, ga terlalu notice dengan kerewelan dia. Saya sudah coba berikan ASI, tapi kok rewelnya ga berhenti juga.

Kemudian lama kelamaan, Dzikra juga akhirnya bisa tidur juga. Walau pas paginya ternyata suhu tubuhnya meningkat. Dari situ saya ngerasa nyesel juga, kalau tahu akan mengalami demam, saya pasti akan berikan obat penurun panas anak.

cara menidurkan bayi begadang

Semenjak kejadian itu, saya jadi lebih aware sih, kalau Dzikra ada drama rewel-rewel ga bisa tidur di malam hari, saya pasti langsung cek juga suhu tubuhnya saat itu. Nah, jadi factor ga enak badan pada bayi juga ternyata bisa bikin bayi susah tidur ya ma.

  • Tumbuh gigi

Nah, ini juga salah satu moment yang ga terlupakan… ketika Dzikra awal-awal tumbuh gigi, cukup banyak episode kehidupan dimana Dzikra kurang terlelap dari tidurnya. Kasihan, tap sebagai orang tua, saya menyiasatinya dengan menyusui lebih sering.

  • Jam tidur yang salah

Maksudnya apa nih? Jadi, ketika bayi tidur di jam yang tidak seharusnya, besar kemungkinan bayi akan sulit terlelap di malam harinya. Misalnya ketika bayi tidur di sore hari, maka biasanya bayi akan tidur lebih larut. Untuk menyiasatinya sih, saya biasanya mengajak Dzikra  main di waktu-waktu yang memang seharusnya ga pas untuk tidur. Bagaimana dengan siang hari? Kalau siang hari tidak apa-apa, justru bagus kalau bayi mau tidur siang hehehe

Baca: Merk Pembersih Lantai Aman untuk Bayi dari Mama’s Choice

Cara Menidurkan Bayi yang Rewel dan Susah Tidur

Sebenarnya untuk menidurkan bayi yang rewel itu bisa dilakukan dengan berbagai cara, dan disini saya ingin sharing cara apa saja yang pernah saya lakukan untuk menidurkan bayi Dzikra hehehe

  • Bawa bayi ke tempat tidur saat tiba memasuki waktunya tidur

Sekalipun bayi saat itu belum menunjukan tanda-tanda ngantuk, tidak ada salahnya untuk langsung membawa bayi masuk kamar ketika memasuki jam tidurnya. Hal itu penting untuk membentuk kebiasaan bayi dalam mendisiplinkan pola tidurnya.

  • Gunakan perenangan kamar yang warm atau redup

Salah satu kenyamanan dalam tidur untuk bayi, berasal dari penerangan yang digunakan. Maka, untuk bisa menidurkan bayi tanpa drama, perlu menggunakan lampu penerangan yang redup di kamar. Atau bisa saja mematikan lampu utama kamar tidur dan menggunakan lampu tidur khusus saat menidurkan bayi.

  • Mengatur suhu ruangan

Seperti halnya orang dewasa yang tidak bisa tidur dengan kondisi kegerahan, bayi pun sama. Pastinya ia tidak akan bisa tidur nyenyak apabila suhu ruangannya tidak bisa membuat nyaman. Idealnya suhu ruangan untuk bayi adalah 21-22 derajat celcius.

  • Lakukan pijatan yang lembut

Cara yang satu ini, selain bikin bayi jadi terlelap, juga membuat bayi merasa nyaman. Yang terpenting, sebelum melakukan pijatan pada bayi, pastikan menggunakan minyak telon yang cocok untuk kulit bayi sensitif seperti Mama’s Choice Calming Tummy Oil. Formulasinya beneran  bagus untuk mengatasi bayi yang rewel, lho. Plus nya bisa bantu mengatasi kolik jika memang kebetulan bayi mama sedang mengalami kolik.

minyak pijat bayi rewel

Review Minyak Pijat Bayi yang Saya Gunakan

Berkaitan dengan curhatan saya sebelumnya tentang Dzikra yang rewel dan susah tidur, ga lengkap rasanya kalau saya juga tidak menceritakan lebih detail terkait minyak pijat bayi yang saya gunakan, yaitu Mama’s Choice Calming Tummy.

minyak pijat bayi sebelum tidur

Kelebihan Mama’s Choice Calming Tummy Oil

  • Memiliki kandungan Nutmeg Oil, Lavender Oil dan Chamomile
  • Tidak menimbulkan iritasi di kulit dan dapat digunakan setiap hari
  • Punya aroma yang lembut dan menenangkan, jangankan bayi, saya sebagai ibunya pun suka hehehe
  • Bisa juga digunakan pada diffuser sebagai aromatherapy
  • Memiliki kemasan praktis dan travel friendly serta anti tumpah
  • Memiliki sertifikat halal
  • Teksturnya cepat meresap di kulit
  • Kemasan praktis digunakan, cukup di spray

minyak telon kulit sensitif
Mama’s Choice Calming Tummy Oil

tekstur minyak pijat bayi
Tekstur Mama’s Choice Calming Tummy Oil

Baca:

Informasi detail produk Mama’s Choice

Harga Rp. 79.000,-

Beli Produknya: https://mamaschoice.id/produk/baby-calming-tummy-oil/

Belanja di website Mama’s Choice pake kode MAMAWIDYA untuk dapetin diskon 25rb dengan minpel 90rb aja