5 Ide Desain Rumah Idaman Masa Kini untuk Milenial

Mencari ide desain rumah, demi mewujudkan rumah idaman tentu harus benar-benar direncanakan dengan matang. Selain karena biayanya yang tak murah, kamu tentu juga berharap agar desainnya bisa sesuai dengan keinginan.

Saat ini terdapat banyak gaya atau desain rumah menarik yang dapat dijadikan referensi atau acuan. Namun estetika dan fungsionalitas sepertinya tetap menjadi hal utama yang perlu dipertimbangkan ketika menentukan gaya rumah yang ingin kamu miliki. Untuk itu, yuk simak ide desain rumah idaman masa kini di bawah.

Desain Rumah Idaman Masa Kini yang Menginspirasi

  1. Rumah Minimalis

Interior Rumah Minimalis (Sumber: KatarzynaBialasiewicz – Getty Images)

Desain minimalis saat ini masih menjadi desain yang paling populer di kalangan milenial. Bergaya simpel, alami, dengan tujuan minim perawatan menjadi karakteristik desain yang satu ini. Penataan ruang yang sederhana dan minim pembatas ikut menjadi ciri lain rumah bergaya minimalis.

Begitu juga dengan elemen-elemen interior yang terdapat di dalamnya. Kursi, meja, lemari, dan aneka furnitur dengan model sederhana menjadi mayoritas pengisi ruang-ruang di rumah.

  1. Rumah Kontemporer

Rumah Kontemporer (Sumber: Jodie Johnson – Canva)

Mengandalkan tona alami, garis yang jelas, dan desain yang sederhana, rumah kontemporer biasanya tetap mengacu pada tren kekinian. Mengakomodir gaya arsitektur yang terus berkembang, kamu bisa tetap memberikan aneka sentuhan sesuai keinginan hati.

Kursi kayu, aneka hiasan besi, ataupun permadani timur tengah dapat menjadi bagian dari kombinasi interior di dalam rumah bergaya kontemporer. Membuat rumah jenis ini sangat cocok bagi kamu yang senang melakukan desain ulang interior rumah untuk penyegaran.

  1. Rumah Industrial

Interior Rumah Bergaya Industrial (Sumber: asbe – Getty Images Signature)

Desain rumah bergaya industrial banyak disukai karena konsepnya yang ramah bujet. Terinspirasi dari Eropa, di mana beberapa orang memanfaatkan bangunan pabrik sebagai tempat tinggal, rumah model ini lalu memberikan ide menarik bagi para arsitek. Rumah bergaya industrial umumnya memaksimalkan penggunaan bahan-bahan mentah (raw) seperti pelat baja, pelat stainless steel, kaca, dan bata ekspos.

Pengaturan cahaya ruangan sangat diuntungkan dengan penggunaan kaca-kaca yang relatif panjang atau lebar dihiasi dengan tulang-tulang penyangga dari besi atau alumunium. Sebagian dinding dibiarkan terekspos tanpa plester. Tak ketinggalan, interior rumah banyak dihiasi dengan perabot-perabot yang memanfaatkan bahan-bahan yang sudah ada seperti besi bahkan ban kendaraan.

  1. Rumah Klasik

Rumah Klasik (Sumber: irina88w – Getty Images)

Arsitektur rumah klasik awalnya mengadopsi bangunan-bangunan bergaya Yunani kuno atau Roma. Berbentuk simetri, lantai yang terbuat dari marmer, tak lupa jendela-jendela berbentuk persegi panjang yang sejajar. Sepasang atau beberapa pilar nampak menjadi ciri khas yang ikut menghiasi bagian depan atau beranda rumah. Bangunan yang kokoh dan terkesan mewah, juga cat dinding berwarna hangat membuat rumah tipe klasik tetap populer untuk menjadi tempat tinggal idaman masa kini.

  1. Rumah Modern dan Futuristik

Rumah Modern (Sumber: Giovanni_cg – Pixabay)

Mengedepankan desain yang simpel dengan langit-langit yang tinggi adalah salah satu ciri rumah bergaya modern. Didominasi dengan warna-warna netral atau monokrom, rumah modern umumnya memiliki bentuk bangunan yang simetris dengan atap datar. Karakteristik lainnya dari rumah modern adalah jendela yang lebar dan besar.

Baca: 4 Tips Menentukan Gaya Desain Rumah Sesuai Pribadi Kalian

Untuk interior, rumah modern kerap mengimplementasikan ruangan yang besar, terbuka, dan tanpa sekat. Tak lupa rumah bergaya modern ini juga biasanya minim akan hiasan.

Memiliki rumah impian seperti di atas tentu membutuhkan biaya yang tak sedikit. Oleh karena itu agar bisa segera memiliki rumah idaman, kamu bisa mencari opsi pembiayaan seperti menggunakan kpr syariah dari Danamon. Dengan akad modal bersama (Musyarakah Mutanaqisah), KPR Syariah Danamon membiayai kebutuhan nasabah untuk memiliki rumah. Tak harus rumah baru, properti second pun bisa diproses di Danamon. Sebagai salah satu bank yang sudah melayani masyarakat Indonesia sejak puluhan tahun, Danamon terus berinovasi dan berkolaborasi untuk mencapai visi dan misinya. Di antaranya memberi layanan terbaik bagi nasabah dan masyarakat luas agar semakin sejahtera.

Trending Posts

Edit Template

© 2024 Created with ❤