8 Alasan ASUS Expert P-Series Menarik Buat Para Pekerja Hybrid

Bekerja sebagai digital advertiser itu seru, dinamis, tapi juga… cukup melelahkan. Terutama buat pekerja hybrid seperti aku yang ritme kerjanya berubah-ubah tiap hari. Ada hari di mana aku kerja dari kantor, ada hari di mana aku kerja dari rumah, tapi “work from home” itu sering berubah jadi “work from coffee shop”, “work from coworking”, sampai “work from mana aja yang vibes-nya lagi cocok”.

Yang bikin ritme makin unik adalah fakta bahwa salah satu klienku berada di Amerika Serikat. Dampaknya? Laptopku biasanya sudah menyala sejak jam 04.00 pagi untuk meeting atau cek performa iklan. Kadang, laptop literally nyala hampir 24 jam. Jadi aku butuh perangkat yang bukan hanya cepat, tapi juga tangguh, stabil, aman, dan nyaman dibawa ke mana saja.

Beberapa waktu terakhir, aku mengulik rangkaian ASUS Expert Series, dan ternyata produk-produk ini memang disiapkan untuk orang-orang yang hidupnya hybrid, multitasking, dan serba cepat seperti kita.

Dalam artikel panjang ini, aku akan ceritain pengalaman personalku sebagai pekerja hybrid, lalu menghubungkannya dengan fitur-fitur yang ditawarkan ASUS Expert Series—berdasarkan press release resmi ASUS Indonesia.

Kenapa Pekerja Hybrid Butuh Laptop Lebih dari Sekadar “Canggih”?

Dulu waktu awal kerja di dunia digital marketing, aku pikir laptop cepat saja cukup. Tapi setelah bertahun-tahun berkutat dengan klien, revisi, campaign yang jalannya 24/7, plus meeting lintas zona waktu, aku sadar satu hal:

Pekerja hybrid itu butuh perangkat yang bisa diandalkan dalam skenario ekstrem.

Laptop harus bisa:

  • nyala berjam-jam tanpa drama panas berlebihan
  • diajak mobile ke berbagai lokasi
  • buka puluhan tab sambil meeting
  • aman waktu dipakai di tempat publik
  • siap kerja meski baterai belum penuh
  • tetap stabil meski kerja multitasking berat

Dan ketika aku mendalami ASUS Expert Series, rasanya mereka memang memosisikan diri sebagai solusi “worry-free device” untuk pekerja modern.

1. Tangguh dalam Segala Situasi: Durabilitas Kelas Militer untuk Kerja Hybrid

ASUS Expert Series melewati uji ketahanan MIL-STD-810H, standar militer yang benar-benar ketat. Ujiannya meliputi benturan, getaran, suhu ekstrem, tekanan pada port

Sisi tangguh ini penting buatku, karena laptopku sering dibawa keluar masuk tas, dibuka-tutup berkali-kali dalam sehari, sampai kadang kena sedikit cipratan kopi. Untungnya banyak model ExpertBook punya keyboard tahan tumpahan air, rangka metal yang kuat, dan struktur internal yang diperkuat. Ini bukan sekadar laptop yang “bisa nyala”, tapi laptop yang siap bekerja keras.

2. Ringan & Portabel: Biar Pindah-Pindah Tempat Kerja Tetap Nyaman

Sebagai pekerja hybrid, ada hari di mana aku bisa pindah lokasi kerja 3–4 kali. Dari rumah → kantor → coffee shop → rumah lagi. Dan membawa laptop berat itu rasanya seperti hukuman. Menariknya, Expert Series dari ASUS menang di sini. Karena ExpertBook P1 bobotnya mulai dari 1,4 kg sedangkan ExpertBook PM3 bahkan hanya 1,3 kg. Itu artinya, ExpertBook P-Series memenuhi kriteria yang aku inginkan, mulai dari ringan, sleek, dan profesional. Karena gimanapun juga, mobilitas itu penting, jadi aku strict banget sama laptop yang aku bawa, beneran harus enak dilihat, enak dibawa, enak dipakai meeting klien alias ga malu-maluin. hehehe

3. Performa Tinggi untuk Multitasking Berat Ala Digital Advertiser

Banyak orang mungkin membayangkan pekerjaan digital advertiser itu ringan, seakan cuma pasang iklan lalu tinggal tunggu hasilnya. Padahal kenyataannya… multitasking di bidang ini bisa bikin otak rasanya kayak buka 25 tab sekaligus dan, jujur, seringnya memang begitu. Dalam satu waktu, aku bisa buka dashboard Meta Ads atau Google Ads sambil mengecek Google Sheets yang isinya penuh angka kecil-kecil. Di saat yang sama, ada videocall klien yang harus kuikuti, revisi desain yang perlu dikirim cepat, laporan performa yang harus dipantau real-time, plus tab browser yang jumlahnya kadang bahkan aku sendiri lupa kapan kebukanya.

Dengan ritme kerja sepadat itu, jelas laptop yang kupakai nggak bisa yang “biasa aja”. Dapur pacunya harus kuat, stabil, dan siap menanggung beban kerja yang campur aduk dalam satu waktu.

Makanya, saat bicara soal performa, dua laptop dari ASUS Expert Series ini langsung menarik perhatianku. ExpertBook P1 Series hadir dengan prosesor hingga Intel® Core™ i7 generasi ke-13, RAM yang bisa diperluas sampai 64GB DDR5, dan SSD hingga 1TB komposisi yang cukup buat menangani kerja multitasking tanpa tersedak. Lalu ada ExpertBook PM3 Series yang lebih gahar lagi karena ditenagai prosesor AMD Ryzen™ AI terbaru lengkap dengan NPU bawaan sampai 50 TOPS. RAM-nya juga bisa tembus 64GB, SSD-nya pakai PCIe 4.0 yang super cepat, dan layarnya? WQXGA 2.5K dengan refresh rate hingga 144Hz. Tajam, mulus, dan nyaman dipakai kerja lama.

Kedua seri ini bukan cuma sekadar “laptop cepat”. Mereka stabil, kuat, dan benar-benar siap menghadapi kenyataan pahit bekerja dengan 30 tab browser terbuka sambil meeting, sambil baca spreadsheet, sambil revisi desain semua dalam satu napas. Cocok banget buat ritme kerja digital advertiser yang multitasking-nya udah level hardcore.

4. Fitur AI On-Device: Penyelamat Meeting Pekerja Hybrid

Biasanya sekitar jam empat pagi, aku sudah mulai buka laptop. Bukan untuk meeting, tapi untuk ngecek performa campaign klien yang berbasis di US, karena mereka biasanya aktif saat kita lagi tidur. Di jam segitu, otak masih belum sepenuhnya panas, fokus masih setengah, dan kadang aku sendiri butuh waktu buat benar-benar nangkep apa yang terjadi di dashboard iklan, briefing, atau recording yang mereka kirim beberapa jam sebelumnya.

Di momen-momen seperti itu, fitur AI yang disiapkan ASUS melalui AI ExpertMeet terasa benar-benar jadi penyelamat. Aku bisa langsung lihat transkripsi otomatis dari recording sebelumnya, lengkap dengan ringkasan rapat berbasis AI yang langsung menunjukkan inti pembicaraan tanpa harus muter ulang satu jam percakapan. Kalau ada file video atau penjelasan dari klien dalam bahasa Inggris yang ngomongnya cepat, AI-nya otomatis menampilkan subtitle real-time lintas bahasa, jadi aku tetap bisa menangkap maksudnya meski mata masih 70% terbuka.

Yang menarik, sistem AI ini juga mengatur banyak hal teknis yang biasanya bikin meeting jadi kurang nyaman: ada auto-framing yang membuat kamera tetap fokus meski aku sedikit bergeser, koreksi eye contact yang bikin tatapan terlihat lebih natural saat videocall, sampai noise canceling cerdas yang sangat ngebantu kalau kondisi rumah masih belum sepenuhnya tenang di pagi-pagi buta. Bahkan fitur seperti AI watermark juga tersedia untuk menjaga keaslian dan keamanan materi yang ditampilkan.

Dan yang paling penting dari semuanya: seluruh proses ini berjalan langsung di perangkat, bukan lewat cloud. Itu berarti respons AI-nya cepat, lebih aman, privasi tetap terjaga, dan yang paling membantu… aku nggak perlu takut kualitasnya menurun hanya karena internet belum stabil di pagi hari.

Sejujurnya, dengan adanya fitur kayak gini, kerja pagi-pagi terasa jauh lebih ringan. Walaupun aku masih mengumpulkan nyawa, AI ExpertMeet sudah lebih dulu membantu menyusun catatan, meringkas topik penting, menerjemahkan isi konten, dan memastikan semua informasi yang perlu aku follow-up sudah siap di depan mata. Jadi meskipun aku belum sepenuhnya fully awake, teknologi ini memastikan aku tetap bisa produktif tanpa kehilangan detail penting apa pun.

5. Baterai Tahan Lama Buat Seharian Aktif

ExpertBook PM3 punya baterai 70Wh, yang memang dirancang menemani aktivitas seharian. Buat pekerja hybrid yang belum tentu dapat colokan di semua tempat, punya baterai besar itu seperti punya privilege tersendiri. Aku bisa pindah dari kantor → coffee shop → rumah tanpa harus panik. Layar terang, proses cepat, baterai tahan lama. Itu kombinasi yang jarang.

6. Keamanan Enterprise-Level untuk Data Klien yang Sensitif

Sebagai digital advertiser, hampir setiap hari aku berkutat dengan data yang sifatnya sensitif, mulai dari audience, budget iklan yang nilainya kadang bikin jantung deg-degan, performa campaign, sampai insight yang nggak boleh jatuh ke tangan yang salah. Dan jujur, dari semua risiko dalam pekerjaan ini, hal yang paling nggak pengen aku alami adalah kebocoran data. Satu kesalahan kecil saja bisa bikin masalah panjang.

Karena itu, fitur keamanan yang disiapkan ASUS di Expert Series terasa sangat relevan dengan ritme kerjaku. Laptop ini sudah dibekali standar keamanan kelas enterprise, lengkap dengan TPM 2.0, fingerprint sensor, secure boot, dan privacy shutter di webcam yang bikin hati lebih tenang waktu bekerja di ruang publik. Bahkan kamera AI-nya juga punya proteksi privasi tambahan, jadi meskipun aku lagi WFC di café atau coworking, aku tetap merasa aman.

Buat pekerja hybrid kayak aku yang sering pindah lokasi dan bawa data penting ke mana-mana, rasa aman seperti itu bukan cuma nilai tambah tapi kebutuhan.

7. Pilihan Device Lengkap Sesuai Tipe Kerja

Yang bikin aku makin suka sama ASUS Expert Series adalah kenyataan bahwa mereka nggak cuma fokus di laptop. ASUS seperti benar-benar memahami bahwa gaya kerja setiap orang itu beda, ada yang mobile total kayak aku, ada yang butuh performa besar di kantor, ada juga yang pengen setup home office yang rapi dan estetik. Makanya pilihan perangkat di seri ini lengkap banget.

Untuk pekerja yang mobilitasnya tinggi, ASUS punya ExpertBook P1 dan ExpertBook PM3, laptop yang ringan tapi bertenaga, cocok dibawa ke mana pun tanpa bikin pundak menjerit.

Kalau kebutuhannya lebih berat dan banyak proses yang harus dijalankan di satu tempat, ada ExpertCenter P500, sebuah desktop yang memang dirancang untuk performa besar. Ini tipe perangkat yang biasanya dipakai kantor-kantor yang butuh stabilitas dan tenaga ekstra.

Dan buat yang ingin workstation di rumah tetap rapi tanpa kabel berseliweran, ASUS menyediakan All-in-One PC ExpertCenter P400 dan P600. Dua seri ini cocok buat home office yang pengen tampil minimalis tapi tetap powerful.

Intinya, mau kamu kerja full hybrid, semi-office, atau full office, ASUS Expert Series selalu punya pilihan yang pas.

8. Dukungan Garansi Hingga 5 Tahun: Tenang Buat Jangka Panjang

Satu hal lagi yang makin bikin aku merasa ASUS cukup serius menggarap lini ini adalah adanya opsi garansi hingga lima tahun, lengkap dengan layanan purna jual kelas enterprise. Buat pekerja hybrid seperti aku yang laptopnya dipakai hampir nonstop, berpindah-pindah tempat, dan bekerja dalam ritme yang cepat, investasi jangka panjang dengan perlindungan seperti ini rasanya sangat penting. Nggak cuma menambah rasa aman, tapi juga bikin perangkat terasa benar-benar dirancang untuk perjalanan kerja yang panjang.

Dan kalau ditarik dari semua pengalaman dan kebutuhan kerjaku, rasanya wajar kalau aku bilang ASUS Expert Series memang dibuat untuk pekerja hybrid dengan ritme yang kadang… unpredictable. Bayangin aja aku sering mulai kerja sejak dini hari untuk ngecek campaign klien US, ngantor tiga kali seminggu, sisanya mobile dari mana pun yang nyaman, laptop nyala hampir 24 jam, plus multitasking yang nggak pernah kenal jeda. Ditambah lagi kebutuhan akan perangkat yang aman, stabil, ringan, tapi bertenaga, itu semua jadi alasan kenapa aku butuh partner kerja yang bisa mengimbangi tempo seperti ini.

Dan setelah aku mendalami fitur-fitur dan ekosistem yang ditawarkan ASUS Expert Series, rasanya memang pas sekali. Tidak hanya karena spesifikasinya tinggi atau teknologinya canggih, tapi karena keseluruhan konsepnya sudah disesuaikan dengan cara kerja modern yang serba cepat, fleksibel, mobile, dan penuh perpindahan.

Kalau kamu juga bekerja sebagai hybrid worker, remote employee, freelancer, marketer, atau bahkan creative worker yang rutinitasnya mirip denganku, perangkat dari ASUS Expert Series ini benar-benar patut dipertimbangkan. Ini bukan sekadar laptop, tapi partner kerja yang bisa diandalkan dalam berbagai situasi.

Dapatkan Segera ASUS Expert Series di Toko Kesayanganmu!

NoCityNameAddress
1BandungIT Zone Gaming StoreBEC Lantai 1 Blok R6 – R7, Jl. Purnawarman no. 13 – 15 Bandung
2BandungBe comBEC Lantai 1 Blok F8, Jl. Purnawarman no. 13 – 15 Bandung
3BandungNext LevelBEC Lantai 1 Blok T6-T7, Jl. Purnawarman no. 13 – 15 Bandung
4BandungFunan Van JavaBEC Lantai 1 Blok G7, Jl. Purnawarman no. 13 – 15 Bandung
5BandungCastle computerBEC Lantai 1 Blok Y11, Jl. Purnawarman no. 13 – 15 Bandung
6BandungImperial ComputerBEC Lantai 1 Blok Z7, Jl. Purnawarman no. 13 – 15 Bandung
7BandungGreat ComputerBEC Lantai 1 Blok H5, Jl. Purnawarman no. 13 – 15 Bandung
8BandungLaptop SquareBEC Lantai 1 Blok H15 – H16 – H12, Jl. Purnawarman no. 13 – 15 Bandung
9BandungIntel Store by IT ZoneBEC Lantai 1 Blok R8 – R9, Jl. Purnawarman no. 13 – 15 Bandung
10BandungEmpire ComputerBEC Lantai 1 Blok Z8, Jl. Purnawarman no. 13 – 15 Bandung
11BandungASUS Store BEC by Next SolutionBEC Lantai 1 Blok G3, Jl. Purnawarman no. 13 – 15 Bandung
12BandungSakura ROG StoreBEC Lantai 1 Blok AC8, Jl. Purnawarman no. 13 – 15 Bandung
13BandungSakuraBEC Lantai 1 Blok Z2 – Z3, Jl. Purnawarman no. 13 – 15 Bandung
14BandungASUS Store BEC 2 by Sakura Blok XBEC Lantai 1 Blok X8, Jl. Purnawarman no. 13 – 15 Bandung
15BandungAneka Niaga GlobalPertokoan Segitiga Emas, Jl. Jendral Ahmad Yani No. B10, Merdeka, Kec. Sumur Bandung
16BandungPlatinumJl. Kartini no. 9 Bandung
17BandungNext Step ComputerBEC Lantai 2 Blok J3, Jl. Purnawarman no. 13 – 15 Bandung
18BandungFunan Van Java – KosambiPertokoan Segitiga Emas, Jl. Jendral Ahmad Yani No. B2, Merdeka, Kec. Sumur Bandung
19BandungASUS Store BEC by CompushopBEC Lantai 1 Blok H6, Jl. Purnawarman no. 13 – 15 Bandung
20BandungMediaTouch CompushopJl. Kejaksaan no. 16 Bandung
21GarutGrosir Komputer GarutJl. Ciledug no. 82 Garut
22BandungASUS Exclusive Store BEC by Liberty ComputerBEC Lantai 1 Blok S25 – S26, Jl. Purnawarman no. 13 – 15 Bandung
23BandungASUS Store BEC by LibertyBEC Lantai 1 Blok AC6, Jl. Purnawarman no. 13 – 15 Bandung
24BandungASUS Store BEC by DynastyBEC Lantai 1 Blok X5, Jl. Purnawarman no. 13 – 15 Bandung
25BandungASUS Store BEC by VictoryBEC Lantai 1 Blok A1, Jl. Purnawarman no. 13 – 15 Bandung
26BandungPremium StoreBEC Lantai 2 Blok G3-G5, Jl. Purnawarman no. 13 – 15 Bandung
27Bandung BaratLiberty KBPRuko Pancawarna Kota Baru Parahyangan, Jl. Bujanggamanik Kav. No.2, Kertajaya, Padalarang
28CirebonCalvin ComputerJl. Kutagara No.55, Cirebon
29CirebonLion ComputerJl. Panjunan no 26, Cirebon
30CirebonPixelJl. Panjunan no 79A, Cirebon
31CirebonIT ZONE CirebonJL Panjunan no 60, cirebon
32MajalengkaCalvin Computer jatiwangiJl. Raya Ciborelang, Ciborelang, Kec. Jatiwangi Majalengka
ModelASUS ExpertBook P1 (P1403CVA)
Operating systemWindows 11 Home Windows 11 Pro
ProcessorIntel® Core™ i3-1315U processor 1.2 GHz (10 MB cache, up to 4.5 GHz, 6 cores) Intel® Core™ i7-13700H processor 2.4 GHz (14 cores) Intel® Core™ i5-13500H processor 2.6 GHz (12 cores)
GraphicsIntel® UHD Graphics for Intel® Core™ with 64-bit memory populated (i3, and i5, i7 with single channel) Intel® Iris® Xe Graphics for Intel® Core™ with 128-bit memory populated (i5, i7 with dual channel)
Memory2x SO-DIMM, up to 64 GB DDR5 5200 MHz SO-DIMM: 8 /16 GB DDR5 5200 MHz
Storage1 x M.2 2280 NVMe PCIe® 4.0, up to 1TB PCIe® Gen4 SSD 256 /512 GB/1 TB M.2 PCIe® 4.0 Value SSD 2nd slot: 1 x M.2 2230 NVMe PCIe® 4.0, up to 512 GB PCIe® Gen4 SSD 512 GB M.2 PCIe® 4.0 Value SSD Support 512 GB (Value) + 512 GB (Value) Non-RAID/RAID 0/RAID 1
Display14.0″ FHD (1920 x 1080) Value-IPS, 16:9, wide view, Anti-Glare, 300 nits, 45% NTSC
I/O ports2 x USB 3.2 Gen2 Type-C® (full function, Power Delivery and DisplayPort™ support) / 2 x USB 3.2 Gen1 Type-A / 1 x HDMI® 1.4b 1 x 3.5 mm Combo audio jack / 1 x Kensington® nano lock slot / 1 x RJ45
CameraHD camera, webcam shield
WirelessWiFi 6 (802.11ax) (Dual band) 2*2 + Bluetooth® 5.2 Wireless Card
Audio2 x speaker with Dirac technology support / 2 x Array microphone ASUS AI Noise-Canceling Technology
WeightStarting at 1.4 kg
Dimensions (WxDxH)32.45 x 21.44 x 1.97 cm
Battery42 Wh-3 cell, Li-Polymer 50 Wh-3 cell, Li-Polymer 63 Wh-3 cell, Li-Polymer
SecurityNano Kensington® lock slot / Fingerprint Sensor (combo touchpad) Webcam Shield / TPM 2.0
Keyboard and touchpadFull-size keyboard with 1.35 mm key travel/ spill-resistant to 66 cc* *Quantity used during testing, with duration of 3 minutes
Featured softwareASUS Control Center (optional), MyASUS, ExpertMeet
AC adapter65 W AC Adapter, USB Type-C® (Output: 20 V DC, 3.25 A, 65 W / Input: 100-240 V AC, 50 /60 Hz universal)
ModelASUS ExpertBook PM3 (PM3406CKA)
Operating systemWindows 11 Home Windows 11 Pro
ProcessorAMD Ryzen™AI 5 330 Processor (8MB Cache, up to 4.5GHz, 4 cores, 8 Threads) NPU : Up to 50 TOPS AMD Ryzen™AI 7 350 Processor (16MB Cache, up to 5.0GHz, 8 cores, 16 Threads) NPU : Up to 50 TOPS
GraphicsAMD Radeon™ 820M / AMD Radeon™ 860M
Memory16GB / 32GB DDR5-5600MHz SO-DIMM upgradable up to 64GB (2 slots) 
Storage512GB / 1x 1TB M.2 2280 NVMe™ PCIe® 4.0 SSD, 1x slot M.2 2230 NVMe available for expansion 
DisplayNon-touch screen, 14.0-inch, WQXGA (2560 x 1600) 16:10, Wide view, Anti-glare display, LED Backlit, 400nits, sRGB: 100%, Screen-to-body ratio:86 %
I/O ports2x USB 3.2 Gen 1 Type-A, 2x USB 3.2 Gen 2 Type-C (DisplayPort / Power Delivery), 1x HDMI 2.1 TMDS, 1x RJ45 Gigabit Ethernet, 1x 3.5mm Combo Audio Jack, Kensington Nano Lock Slot
CameraHD camera, webcam shield
WirelessWi-Fi 6(802.11ax) (Dual band) 2*2 + Bluetooth® 5.4 Wireless Card Wi-Fi 7(802.11be) (Triple band) 2*2 + Bluetooth® 5.4 Wireless Card
AudioAudio by Dirac, Smart Amp Technology, Built-in speaker, array microphone
WeightStarting at 1.3 kg
Dimensions (WxDxH)31.27 x 22.71 x 1.79 ~ 1.80 cm
Battery70WHrs, 4S1P, 4-cell Li-ion Long life rechargeable lithium polymer battery.
SecurityNano Kensington® lock slot / Fingerprint Sensor (combo touchpad) Webcam Shield / TPM 2.0
Keyboard and touchpadFull-size keyboard with 1.35 mm key travel/ spill-resistant to 66 cc* *Quantity used during testing, with duration of 3 minutes
Featured softwareASUS Control Center (optional), MyASUS, ExpertMeet
AC adapter65-90 W AC Adapter, USB Type-C® (Output: 20 V DC, 3.25 A, 65 W / Input: 100-240 V AC, 50 /60 Hz universal)
ModelExpertCenter P500
ProcessorUp to Intel® Core i7-13620H processor
Operating systemWindows 11 Pro – ASUS recommends Windows 11 Pro for business
Memory &
storage
Up to 64GB DDR5 RAM Up to 2TB HDD
Discrete GPUUp to NVIDIA® GeForce RTX4060
WirelessUp to WiFi 6 2×2
Front IO2 x Type-A USB 3.2 Gen 1 1 x Type-C USB 3.2 Gen 1 1 x combo audio jack (Black) 1 x smart card reader/SD card 2.0 (optional)
Rear IO1 x HDMI® port 1.4 4K@30Hz for UMA 1 x DisplayPort 1.4 HBR2 2 x USB 2.0 Type-A (Black) under RJ45, support USB K/B power on function 2 x USB 2.0 Type-A (Black) 1 x 1G LAN (RJ-45) port with LED indicator 3 x audio jacks support 7.1 channel audio output Line-in (L-B) Line-out (L-G) Mic (pink)
Power supply180W power supply (TFX Single Output) (80 PLUS® Bronze) 330W power supply (TFX Single Output) (80 PLUS® Platinum)
Dimension (WxDxH)Without handle: 296 x 155 x 347mm
Weight6kg
ModelASUS ExpertCenter P600 (PM640KA PM670KA)
Operating systemWindows 11 Home Windows 11 Pro
ProcessorAMD Ryzen™AI 5 330 Processor (8MB Cache, up to 4.5GHz, 4 cores, 8 Threads) NPU : Up to 50 TOPS AMD Ryzen™AI 7 350 Processor (16MB Cache, up to 5.0GHz, 8 cores, 16 Threads) NPU : Up to 50 TOPS
GraphicsAMD Radeon™ 820M / AMD Radeon™ 860M
Memory16GB DDR5-5600MHz SO-DIMM upgradable up to 64GB (2 slots) 
 32GB DDR5-5600MHz SO-DIMM upgradable up to 64GB (2 slots) 
Storage512GB PCIe® 4.0 SSD, supports PCIe® 4.0 x4 mode up to 2TB 2280*1 & 2280*1 
DisplayNon-touch screen, 23.8-inch, FHD (1920 x 1080) 16:9, Wide view, Anti-glare display, 300nits, sRGB: 100%, Screen-to-body ratio:93 %
 Non-touch screen, 27.0-inch, FHD (1920 x 1080) 16:9, Wide view, Anti-glare display, 300nits, sRGB: 100%, Screen-to-body ratio:93 %
I/O portsSide I/O    1x Kensington lock, 1x 3.5mm combo audio jack, 1x USB 2.0 Type-A Rear I/O  1x DC-in, 1x RJ45 Gigabit Ethernet, 1x HDMI out 2.1b, 1x HDMI in 1.4, 3x USB 3.2 Gen 1 Type-A, 1x USB 3.2 Gen 1 Type-C
Camera1080p FHD camera with IR function to support Windows Hello
 5M camera with IR function to support Windows Hello
WirelessWi-Fi 6(802.11ax) (Dual band) 2*2 + Bluetooth® 5.4 Wireless Card Wi-Fi 7(802.11be) (Triple band) 2*2 + Bluetooth® 5.4 Wireless Card
AudioAudio by Dolby Atmos, Built-in speaker 5Wx2, array microphone
WeightStarting at 6.90 kg
Dimensions (WxDxH)54.1 x 41.6 x 1.7 ~ 21.0 cm  
Battery70WHrs, 4S1P, 4-cell Li-ion Long life rechargeable lithium polymer battery.
SecurityBIOS Booting User Password Protection, HDD User Password Protection and Security, Kensington Security Slot™, Microsoft Pluton Security Processor, Trusted Platform Module (TPM) 2.0
Featured softwareMyASUS, ASUS Business Manager, AI ExpertMeet (AI features need devices with 12GB RAM or more)
AC adapterø4.5, 120W AC Adapter, Output: 20V DC, 6.0A, 120W, Input: 100~240V AC 50/60Hz universal

Trending Posts

Edit Template

© 2024 Created with by Widya Herma