Menjalani kehidupan sebagai seorang public figure terkenal yang kehidupannya banyak disorot di media, tentunya bukanlah hal mudah. Mulai dari hal kecil, apapun itu akan selalu menjadi bahan pembicaraan. Seperti halnya kak Nia Ramadhani yang seringkali mendapat sorotan media sejak dirinya menjalani karir di dunia entertainment. Ditambah lagi dirinya juga kini telah menikah dengan mas Ardi Bakrie yang berasal dari keluarga konglomerat.
Alhasil, media semakin menjadi-jadi dalam memberitakan apapun tentang kak Nia Ramadhani, Sesederhana pemberitaan tentang mengupas salak saja, sampai jadi berita yang sempat menghebohkan. Meski begitu, bagi saya kak Nia Ramadhani merupakan sosok yang pintar dalam membatasi kehidupan pribadinya. Tidak semua hal dalam hidupnya, benar-benar diketahui banyak orang.
Jadi kalau melihat di sosial medianya, kita hanya bisa menyimpulkan bahwa kak Nia Ramadhani sudah bahagia dengan keluarganya, dan sering menghabiskan waktu bersama. Padahal sebenarnya, ada masalah yang sempat mendera pernikahan kak Nia Ramadhani yang sama sekali tidak tercium oleh media manapun.
Masalah rumah tangga tersebut berkaitan dengan pola komunikasi antara kak Nia Ramadhani dan suami. Yang mana, hal itu pada awalnya tidak dilihat sebagai masalah, namun sebenarnya menjadi sumber masalah. Yang kemudian hal itu juga, secara tidak langsung menjadi penyebab kak Nia Ramadhani dan sang suami sempat terjerat kasus narkoba.

Sejak terjerat kasus narkoba, Kak Nia Ramadhani dan suaminya mas Ardi Bakrie sempat menjalani masa rehabilitasi selama 8 bulan. Di tengah perjuangan lepas dari narkoba, kak Nia Ramadhani juga harus berjuang untuk melawan rasa rindu pada ketiga anaknya. Kalau dipikir-pikir memang seberat itu, ibu mana coba yang tak rindu harus berjarak dengan anak-anaknya. Apalagi 8 bulan bukanlah waktu yang sebentar.
Di masa rehab itulah, kak Nia Ramadhani dan mas Ardi Bakrie juga belajar berkomunikasi secara intens dan mendalam satu sama lain, yang awalnya tidak seterbuka itu untuk memahami satu sama lain, berubah 180 derajat menjadi saling memahami.

Menurut kak Nia Ramadhani, masa rehab adalah salah satu moment di hidupnya yang membawa dirinya ke banyak perubahan yang lebih baik. Mulai dari terwujudnya komunikasi yang baik dengan suami, bahkan tak hanya itu, sejak terjerat kasus narkoba juga kak Nia Ramadhani jadi makin religius dan mendekatkan diri kepada sang pencipta melalui ibadah.
Menariknya, selama di masa rehab, kak Nia Ramadhani juga rutin menulis sebagai sarana terapi jiwa. Ia benar-benar bersyukur akan hikmah yang luar biasa tersebut, yang datang pasca terjerat kasus narkoba. Kak Nia Ramadhani jadi memahami banyak hal, termasuk memahami dukungan dari keluarga yang menyayanginya. Tadinya ia sempat berpikir bahwa mama dan papa mertuanya akan marah besar atas perbuatannya tersebut. Akan tetapi, yang terjadi justru sebaliknya, kak Nia Ramadhani mendapatkan support yang luar biasa.

Setelah melalui banyak hal dalam hidup, kak Nia Ramadhani pun merasa tergerak hatinya untuk menerbitkan buku bertajuk “Cerita Ade” sebuah buku novel yang berkolaborasi dengan ayah Pidi Baiq sebagai editor.

Tak hanya menceritakan perjalanan hidup pasca tersandung narkoba saja, novel Cerita Ade justru menyuguhkan hal yang tak biasa, hal yang tak akan ditermukan di mesin pencari manapun, yaitu cerita hidupnya, yang diawali dari masa kecil seorang Nia Ramadhani, perjalanan karirnya hingga berada di titik saat ini.

Untuk itu, bagi teman-teman yang penasaran dengan buku Cerita Ade, karya terbaru dari kak Nia Ramadhani, teman-teman bisa membelinya secara online, di marketplace shopee dan Tokopedia. Selamat membaca!