Menjelajahi alam Indonesia memang tak pernah ada habisnya, karena Indonesia sendiri memiliki bentangan wilayah yang sangat luas, mulai dari Sabang sampai Merauke. Dan tak hanya luas, wilayah di Indonesia juga terdiri dari beragam kepulauan, yang mana jumlah pulaunya mencapai 17508 pulau. Mungkin selama ini kita lebih familiar dengan pulau besar di Indonesia seperti Jawa, Sumatera, Kalimantan, Sulawesi, Papua. Tapi sebenarnya ada suatu pulau di Indonesia yang ternyata memiliki pantai yang sangat cantik, yakni Nusa Tenggara Timur.
Tak heran bila akhirnya banyak para wisatawan yang memilih Nusa Tenggara Timur (NTT) sebagai destinasi wisata pilihannya. Karena selain memiliki keindahan yang khas, Nusa Tenggara Timur juga bisa diakses dengan mudah menggunakan moda transportasi pesawat dari Jakarta dalam kurun waktu 2 jam 35 menit saja.
Dan bila kamu berencana untuk menjelajahi Nusa Tenggara Timur, pastikan kamu sudah membuat itinerarynya ya, karena kamu akan disuguhi banyak pilihan pantai cantik yang bisa kamu kunjungi. Sebagai rekomendasi, berikut referensi pantai cantik di Nusa Tenggara Timur (NTT) lengkap dengan ciri khas dan keunikannya.
1. Pantai Pink
Entah apakah kamu pernah mendengarnya sebelumnya, tapi pantai yang satu ini memang sangat populer di kalangan para wisatawan. Yang membuatnya menarik, pantai ini memiliki warna pasir yang unik, yakni berwarna pink. Hal ini juga lah yang menjadikan pantai ini sangat ikonik dan sayang untuk dilewatkan. Apalagi pantai pink ini dinobatkan menjadi satu dari 7 pantai dengan pasir berwarna pink di dunia.
Untuk mengunjungi pantai ini, kamu bisa mengaksesnya dengan dua cara. Yang pertama, bisa melalui jalur darat dengan menggunakan sepeda motor yang bisa kamu sewa dengan kisaran harga 75 ribu – 85 ribu per harinya. Atau kamu juga bisa mengambil rute melalui jalur laut menggunakan public boat dengan harga 30ribu – 40ribu per orang dalam sekali jalan.
2. Pantai Nihiwatu
Tak tanggung-tanggung, pantai yang satu ini bahkan masuk ke dalam 100 besar sebagai kategori pantai tercantik di dunia. Dan dalam peringkat tersebut, pantai nihiwatu masuk di peringkat 17, yang mana ini sangat membanggakan. Keunikan dari pantai ini terlihat dari adanya perbukitan yang mengelilingi di sekitar pantai, kemudian pasir di pantai ini juga terbilang cantik karena memiliki warna putih dengan tekstur yang halus. Karena ombak di pantai ini tidak terlalu besar, maka sangat cocok dijadikan sebagai area berlatih surfing.
3. Pantai Koka
Tak kalah menarik, pantai dengan julukan The Dream Beach ini juga menawarkan keindahan yang tak mungkin bisa kamu lupakan. Selain memiliki pasir yang putih serta air yang jernih, pantai ini juga memiliki tebing-tebing yang membuatnya semakin mempesona. Kamu bisa mendapatkan pengalaman berfoto diatas tebing dengan berlatarkan dua bukit hijau saat berada di pantai ini. Dua bukit hijau yang ada di pantai ini Bernama bukit Ndate sare yang letaknya di timur pantai sedangkan bukit Rodja di bagian barat. Meski terpisah, namun kedua bukit ini memiliki ketinggian yang sama yakni berkisar di 100 meter.
Baca: 6 Pantai Terindah di Bali Untuk Liburan
4. Pantai Mali
Jika kamu berada di Nusa Tenggara Timur (NTT), Pantai Mali cocok untuk masuk ke dalam itinerarymu karena pantai Mali memiliki air yang jernih nan tenang sehingga banyak dipilih untuk melakukan aktivitas scuba diving. Selain itu, di pantai ini juga kamu berkesempatan untuk melihat dugong secara langsung di tengah laut, cukup dengan membayar tarif 100ribu per orang. Namun kita tetap harus berhati-hati untuk tidak menyentuh dugong secara langsung.
5. Pantai Kolbano
Pantai ini merupakan salah satu pantai populer yang akan banyak kamu lihat di sosial media, alasannya karena pantai ini memiliki batu kerikil warna warni di sekitar pesisirnya. Sehingga memberikan kesan unik dan berbeda saat mengunjungi pantai. Kemudian pantai ini juga memiliki air laut yang sangat jernih, sehingga kita bisa melihat penampakan biota laut didalamnya.
Penginapan Estetik di Nusa Tenggara Timur
Menjelajahi Nusa Tenggara Timur dalam sehari sepertinya tak akan cukup, maka dari itu disarankan agar sedikit lebih lama di Nusa Tenggara Timur agar perjalanan travelingmu menjadi lebih menyenangkan. Sebagai rekomendasi, kamu bisa menginap di Bobocabin Nusa Tenggara Timur yang berlokasi di Wanokaka, Sumba NTT. Yap, jadi Bobocabin rupanya tidak hanya ada di kota-kota besar saja, bahkan di Nusa Tenggara Timur juga sudah ada, lho. Detailnya, nama Bobocabin ini adalah Bobocabin Umarato, Sumba. Kamu bisa langsung mengetikkan di mesin pencari seperti google dan langsung menemukannya.
Jika kamu staycation disana, kamu akan mendapatkan sensasi bermalam di penginapan glamping terbaik yang langsung menghadap laut. Ditambah lagi, terdapat berbagai destinasi keren disekitarnya seperti Nihi Oka Beach, Pahiwi Beach, Nihiwatu Beach dan Tei Tena Beach.
Bicara soal fasilitasnya? Tenang saja, Bobocabin Umarato, Sumba ini telah dilengkapi amenities terbaik seperti Hair Dryer, Kettle Jug, AC dsb. Lalu kamu juga berkesempatan untuk menikmati fitur populer yang dimiliki Bobocabin yaitu fitur Smart Windownya. Untuk tarifnya, kamu tidak perlu khawatir, karena Bobocabin selalu menyediakan penginapan berkualitas dengan harga yang pantas, ratenya sendiri bahkan hanya 500ribu-an. Cukup worth it dengan fasilitas yang ditawarkan. Selamat mencoba!