Bayi Terkena Alergi Deterjen, Apa yang Harus Dilakukan? – Masih terekam jelas dalam ingatan, Ketika saya bilang sama suami kalau kulit dia tuh tipikal yang sensitif banget. Pasalnya, Ketika kami honeymoon di Nusa Penida kala itu, disana kami sempat menyewa motor untuk mobilitas selama di Nusa Penida, dan saat mengemudi, otomatis kulit tangan suami kena sinar matahari. Alhasil, kulit suami langsung memerah dan terasa perih.
Nah, semenjak kejadian itu.. saya jadi tahu kalau kulit suami tipikal yang sensitif. Dan ternyata, setelah lahir anak pertama kali, Dzikra. Ia juga bayi yang memiliki tipikal kulit yang sensitif. Ya, awalnya saya memang tidak menyadari hal itu… sampai Dzikra mengalami yang Namanya Dermatitis.
Dimana dermatitis yang Dzikra alami ini jenisnya dermatitis kontak alergi. Penyebabnya bisa karena produk yang digunakan Dzikra termasuk sabun, sampo, parfum, bahan pengawet, detergen, dan pelembut pakaian. Karena saya pun tergolong orang tua baru yang kebeneran belum aware, jadilah saya saat itu ga paham dengan apa yang terjadi.
Setelah ditelusuri, baru saya sadari bahwa pemicunya datang dari kebiasaan menyatukan pakaian orang dewasa dan bayi (Dzikra) saat dicuci. Khususnya kalau dicuci di mesin cuci, yang namanya ga pengen kerja dua kali ya khan…
Terbukti setelah mencucinya dengan metode dipisah, bersyukur Dzikra ga lagi-lagi mengalami yang Namanya dermatitis atau alergi lainnya. Malahan, kulitnya pun moist banget hehehehe gemeyyyy bikin pengen cubit haha
Faktanya, itulah kesalahan saya sebagai orang tua, tapi dari sanalah saya belajar bagaimana melakukan yang seharusnya. Bagi para mama di luar sana, yang mendapati anaknya ternyata punya kulit sensitif juga. Tenang mama, kita sama hahaha
Ciri Tanda Bayi Mengalami Alergi Deterjen
- Kulit terasa gatal
- Mengalami ruam
- Terdapat benjolan di kulit
- Kulit terasa kering
Cara Mengatasi Alergi Deterjen pada Bayi
Melihat bayi tercinta mengalami alergi, bener-bener bikin ga tega dan pastinya mama bakalan ngerasa makin repot. Pasalnya bayi yang mengalami alergi akan merasa tidak nyaman, alhasil jadi lebih rewel di banding biasanya. Sebenarnya ada berbagai cara yang bisa dilakukan untuk mengatasi alergi deterjen pada bayi, diantaranya:
- Kompres kulit bayi dengan air dingin, di area yang mengalami peradangan
- Oles krim hidrokortison, bisa dicari di apotek terdekat, namun ada beberapa krim yang membutuhkan resep dokter
- Jauhkan si kecil dengan allergen atau hal-hal yang menjadi pemicu datangnya alergi
Baca: Merk Skincare Aman BPOM untuk Ibu Hamil dan Menyusui
Solusi agar bayi tidak mengalami alergi lagi
- Pisahkan baju bayi secara khusus saat hendak dicuci, sortir berdasarkan jenis bahannya, karena tidak semua pakaian bayi, cocok dicuci di mesin cuci
- Jangan cuci pakaian bayi di media yang sama, bersamaan dengan pakaian orang dewasa
- Tidak menyatukan pakaian bayi dengan popok kain (bila menggunakan) saat mencuci
- Demi keamanan ekstra bisa mencuci pakaian bayi dengan air hangat di kisaran suhu 30-40- derajat
- Beralihlah ke deterjen khusus bayi anti alergi yakni Baby Detergent by Mama’s Choice
Review Pengalaman Menggunakan Baby Detergent Terbaik by Mama’s Choice
Belajar dari masa lalu cielah…. Saya pun memutuskan untuk beralih ke deterjen bebas toksin nya Mama’s Choice. Ukurannya cukup besar, yakni 1000ml atau 1 liter. Kini semakin mudah untuk mendapatkannya, bisa beli Baby Detergent by Mama’s Choice di Shopee.co.id/mamaschoiceid dengan kode MAMAWDYH, dijamin auto dapet diskon 25rb dengan minimum pembelanjaan 150rb hehehe Lumayan banget kan ya.
Kandungan Baby Detergent by Mama’s Choice
Aqua, Linier Alkyl Benzene Sulfonate, Sodium Hidroxida, Citric Acid, Lauryl Glucoside, Methyl Ester Sulfonate, Cationic Polyetylene Imine, Tea Tree Extract, Isothiazolinones, Fragrance.
Hal yang disuka dari Baby Detergent by Mama’s Choice
- Kemasannya unik, dan ada bagian handle tangannya
- Mengandung anti bacterial alami yaitu Tea Tree Extract
- Aroma Tea Tree Extract nya smooth banget di hidung, ga nusuk aromanya. Suka banget fix!
- Karena teskturnya berbentuk cair, jadi ngerasa lebih merata di permukaan baju saat mencuci
- Ga bikin kulit tangan jadi kasar, justru malah harum
- Teruji secara dermatologis dan terbukti hypoallergenic, jadinya aman banget buat bayi yang punya kulit sensitif
- Produknya juga ramah lingkungan karena mengandung biodegradable surfaktan, artinya bisa terdegradasi secara alami di lingkungan
- Punya sertifikat halal, awalnya saya pun ngerasa amazed banget, bisa ada produk deterjen yang ada sertifikat halalnya. Dan ternyata, kehalalan suatu produk bisa jadi jaminan keamanan dan kenyamanan saat menggunakannya. Intinya, halal bukan hanya tentang apa yang masuk ke perut, tapi juga tentang apa yang kita gunakan dan kenakan.
- Bebas bahan berbahaya seperti SLS, SLES, Chlorine dan Paraben

Hal yang kurang disukai dari Baby Detergent by Mama’s Choice
Jujur, belum ada hal yang kurang saya sukai dari produk ini. Saya pasti repurchase, karena produk ini juga bisa dibilang kemasannya cukup besar, yaitu 1 liter, jadi bisa saya awet-awet hehehe
Dan Saya pribadi sih, sangat berharap produk-produknya mama’s choice bisa didapat di minimarket terdekat. Sehingga saya bisa lebih mudah untuk mendapatkannya.
Menjadi seorang mama, tentunya harus pintar dalam memilih dan memilah mana yang terbaik untuk anak. Dengan hadirnya produk Baby Detergent by Mama’s Choice, saya merasa terbantu banget dalam mendapatkan yang terbaik untuk Dzikra.

Baca: Review Hand Sanitizer Aman Untuk Bayi, Mama’s Choice Moisturizing Hand Gel
Apalagi Dzikra tuh yaaa tipe anak yang kulitnya sensitif, padahal usianya sekarang sudah menginjak angka 16 bulan lho, tapi ya tetep… Namanya bawaan kulit seperti itu, saya sebagai mama nya harus berhati-hati. Itu sebabnya, saya sangat merekomendasikan Baby Detergent by Mama’s Choice untuk para mama di luar sana, yang ingin menjaga kebersihan perlengkapan bayi baru lahir nya, deterjen dari Mama’s Choice ini bisa banget dicoba.
Jangan sampai nyesel, giliran anak kesayangan mengalami alergi kulit bayi.. jadi bingung sendiri kan, sama seperti saya hihihi yang pernah sempet nyesel kenapa ga coba Baby Detergent by Mama’s Choice dari awal. Pantesan aja Mama’s Choice sekarang ini lagi menggaungkan campaign #KurangiWorry nya tuh ya biar ga ada lagi para mama yang dilanda rasa worry (khawatir) untuk memilih yang terbaik untuk anak. Karena kenyataannya, produk-prioduknya Mama’s Choice is the best banget buat #KurangiWorry para mama!
Eitsss.. Kabar gembira nih, untuk para mama yang mau gercep belanja produk-produknya Mama’s Choice, bisa melipir aja langsung ke akun shopee nya mama’s Choice. Pastikan pake kode voucher MAMAWDYH buat dapetin esktra diskon 25ribu setiap minimum pembelanjaan 150ribu.
Informasi detail produk Mama’s Choice
- Harga Rp. 79.000,-
- Ukuran 1000ml (1Liter)
- Beli Produknya: https://shopee.co.id/Mama’s-Choice-Baby-Safe-Detergent-i.145504671.6341477681
Follow Mama’s Choice on Social Media
- Instagram : @mamaschoiceid
- Shopee : https://shopee.co.id/mamaschoiceid